Thursday, April 30, 2009
DINI HARIKU
Akhirnya aku terpaksa menghidupkan komputer yang baru sekitar jam 2 pagi tadi aku matiin. Ketiduran, dan terbangun pula. Alhasil... mata ga bisa merem lagi.
Sudah mencoba untuk berguling - guling di kasur, tapi tetap saja. Usaha percuma.
Akhirnya sekitar jam 4 tadi aku memutuskan untuk OL.
Membuka Blogs lamaku. Dan mengecek beberapa komen teman-teman mayaku yang belum sempat aku balas. Aku memutuskan untuk blogwalking dini hari. Seru juga sih. Tidak ada yang ganggu. Akhirnya berkomen ria pun berjalan.
Kangen sama Ijonk Katro yang jarang mandi. Ada Kak Ega, si Mba tersayang, ada Poetz dan Ranie yang akan segera bergabung di Jombloger sedunia maya, hahahah.. Ada Mamah Brownsugarku, yang tiap kali berkomen ga penting, tapi sekali wise, ampun deh... :)
Ada Mas r-Co yang tetap setia memberi komen dan menyemangatiku. Ada Rio si semut yang selalu menyuruhku tidak perlu bersedih lagi hanya karena pria2 butut itu.
Siapa lagi ya?? Emmmmm... ada sang sendal jepit yang menganugerahkan Award tapi belum juga ku pajang, hahah.. Maaf... Tar aku pajang di blogs ini sajalah.
Terus ada siapa lagi ya??
Adik2ku yang sedang sibuk UN... Wuihh.. kasian juga mereka nggak bisa blogwalking ria untuk sementara. Ahh.. pokoknya semuanyalah... Capek juga nyebutin satu per satu.
Subuh tadi, akhirnya aku ditemani Ibanku si Hendra. Buseettt... Aku kira tinggal aku saja makhluk aneh yang bangun jam 2 pagi dan ber-OL ria pula.
Sepertinya hari ini akan lebih penat dibanding hari kemarin. Big bos sibuk meminta laporan-Laporan bulanan yang belum juga aku selesaikan.
Yahhh.. bukan apa-apa.. Saking kagak ngerti mau ngasih Laporan seperti apa..
Yahh. mencoba untuk memberi yang terbaik di detik- detik terakhirku... AMIN..
" Hahhaha.. jangan PD dulu Lady.. Sapa tahu kagak pasti. "
" Yahhh.. yang penting beriman dulu dan optimis dulu.. " gerutu Lady dalam hati.
Lagi-lagi LOGIKA dan HATI bertentangan...
MET PAGI DUNIA>>> semoga hatiku secerah langit hari ini..
Lady..
Op_Ch 06.00am, 300409-Thursd-Morn, Bdg-Indo
Wednesday, April 29, 2009
'DIA'... Dimanakah???
Wahai 'dia' yang entah dimana berada..
Wahai 'dia' yang telah hampir berada di depan mataku
Ingin ku raih 'dia' segera...
Dan tak ingin ku melepasnya..
Wahai 'dia'... yang ku nanti sekian lama
Wahai 'dia'... yang ku dambakan selama ini
Lihat aku disini..
Menanti 'dia' dengan penuh harap
Kelak 'dia' akan mengerti..
Semoga 'dia' yang terbaik untukku
Op_Ch
08.00pm, 290409, Wed-Nite, Bdg-Indo
BUKAN ENGKAU
Tergodaku akan tatapanmu
Tergiurku akan aromamu
Kenapa kau menghilang???
Kenapa kau malah pergi meninggalkanku??
Ketika aku mencoba untuk mendekatimu
Ketika aku ingin menghampirimu lebih dekat
Biarlah sejenak aku disampingmu
Menatapmu dengan menghirup bau wangimu
Walau mungkin akhirnya kau bukan untukku
Karena mungkin ada yang terbaik untukku
Op_Ch
07.50pm, 290409, Wed-Nite, Bdg-Indo
DO YOUR PART
Lady senang..
dengan segala hal yang dia miliki
dengan segala hal yang dia punyai..
Lady selesai melakukan bagiannya kemarin
Sisanya.. Only God knows..
Hanya Tuhan yang tahu yang untuknya
Walau bermulai dengan tetesan air mata
Bermulai dengan langkah yang merangkak
Ditambah kerikil yang melukai lututnya
Dengan jalanan yang berbelok
Dengan panas terik, serta badai hujan yang membasahi tubuhku
But...
There's no 'Late' For you, Lady...
He always give a chance for you...
Reach all your dream, Lady.. And Don't give up...
Written by Op_Ch
DariKu Untukmu
Saat kau bangun dipagi hari, Aku memandangmu dan berharap engkau akan berbicara kepada-Ku, walaupun hanya sepatah kata, meminta pendapat-Ku atau bersyukur kepada-Ku atas sesuatu hal indah yang terjadi di dalam hidupmu kemarin, tetapi aku melihat engkau begitu sibuk mempersiapkan diri untuk pergi bekerja.
Aku kembali menanti..... ..
Saat engkau sedang bersiap, Aku tahu akan ada sedikit waktu bagimu untuk berhenti dan menyapa-Ku, tetapi engkau terlalu sibuk. Di satu tempat, engkau duduk di sebuah kursi selama lima belas menit tanpa melakukan apapun.
Kemudian Aku melihat engkau menggerakkan kakimu. Aku berpikir engkau ingin berbicara kepada-Ku, tetapi engkau berlari ke telepon dan menelepon seorang teman untuk mendengarkan gosip terbaru. Aku melihatmu ketika engkau pergi bekerja dan Aku menanti dengan sabar sepanjang hari. Dengan semua kegiatanmu, Aku berpikir engkau terlalu sibuk untuk mengucapkan sesuatu kepada-Ku. Sebelum makan siang Aku melihatmu
memandang kesekeliling, mungkin engkau merasa malu untuk berbicara kepada-Ku, itulah sebabnya mengapa engkau tidak menundukkan kepalamu. Engkau memandang tiga atau empat meja sekitarmu dan melihat beberapa temanmu berbicara kepada-Ku dengan lembut sebelum mereka makan, tetapi engkau
tidak melakukannya.
Tidak apa-apa..... ....
Masih ada waktu yang tersisa, dan Aku berharap engkau akan berbicara kepada-Ku, meskipun saaat engkau pulang ke rumah kelihatannya seakan-akan banyak hal yang harus kau kerjakan. Setelah beberapa hal tersebut selesai engkau kerjakan, engkau menyalakan televisi, Aku tidak tahu apakah kau suka menonton televisi atau tidak, hanya saja engkau selalu ke sana dan menghabiskan banyak waktu setiap hari di depannya, tanpa memikirkan apapun hanya menikmati acara yang ditampilkan.
Kembali Aku menanti dengan sabar saat engkau menonton TV dan menikmati makananmu tetapi kembali kau tidak berbicara kepada-Ku. Saat tidur Kupikir kau merasa terlalu lelah. Setelah mengucapkan selamat malam kepada keluargamu, kau melompat ke tempat tidur dan tertidur tak lama kemudian. Tidak apa-apa karena mungkin engkau tidak menyadari bahwa Aku selalu hadir untukmu. Aku telah bersabar lebih lama dari yang
kau sadari. Aku bahkan ingin mengajarkanmu bagaimana bersabar terhadap orang lain. Aku sangat mengasihimu, setiap hari Aku menantikan sepatah kata, doa atau pikiran atau syukur dari hatimu. Baiklah... engkau bangun kembali dan kembali. Aku akan menanti dengan penuh kasih bahwa hari ini kau akan memberi-Ku sedikit waktu. Semoga harimu menyenangkan.
Bapamu di Sorga,
Tuesday, April 28, 2009
Kadang Hidup Mengharuskanmu Menangis
Sayang.. kali ini aku melihatmu menangis kembali. AKU sendiri tidak tahu apa yang membuatmu menangis.
Tapi sayang, aku mengerti dan ketahuilah ,kalau memang kadangkala hidup mengharuskanmu menangis tanpa sebab. Kamu merasa sudah berbuat baik dan benar, tetapi masih banyak kritikan yang dialamatkan kepadamu. Kamu mengira keputusan yang kamu ambil sudah tepat, ternyata perkiraanmu keliru.
Jangan putus asa !! Bangkitlah !!
Matahari tanpa sinar tidak layak disebut matahari. demikian juga dirimu. kau adalah matahari yang seharusnya memancarkan sinar, sekalipun mendung kelabu menutupi pandangan orang untuk melihat keindahan cahayamu.
AKU sering melihatmu marah ketika kamu melihat orang lain berhasil.
Untuk apa kamu menginginkan keberhasilan orang lain?
Bukankah AKU udah menyediakan suksesmu sendiri?
Kamu tidak pernah mengejarnya, jadi kamu tidak pernah bisa memilikinya.
Matamu tidak terfokus kepada rancangan-Ku yang dahsyat atas hidupmu, melainkan tertuju kepada karya-Ku yang luar biasa atas hidup orang lain.
Jadilah seperti air..Selalu mengalir...melewati semua benda, menembus semua sisi dan tanpa batas.
Anak-Ku,,,jangan mau dikalahkan oleh keadaan,,tetapi kalahkan keadaaan !!
Anak-Ku yang terkasih,,,jangan sakit hati ketika kau ditegur, padahal kau merasa sudah mengerjakan yang terbaik.
Sakit hati itu hanya akan membuat tidurmu tidak nyenyak dan perasaanmu tidak nyaman.
Buanglah itu dari hatimu dan pikiranmu !
Kuasailah dirimu sedemikian rupa hingga kamu bisa mengatasi perasaan diperlakukan tidak adil, dilecehkan, diremehkan ataupun dikhianati oleh sesamamu.
Bukankah untuk itu kau hidup? untuk melihat kenyataan bahwa di dunia ini yang paling mengerti perasaanmu dan menerima dirimu apa adanya hanya AKU?
Jauhilah segala bentuk kemarahan, tetapi jangan jauhi AKU.
Anak-Ku, ingatlah hal ini baik-baik. Aku selalu mebuka tangan-Ku lebar-lebar untuk memberimu rasa aman, kapanpun kau membutuhkannya.
AKU senantiasa menyiapkan bahu untuk tempat kepalamu bersandar dan mencurahkan tangis.
AKU melakukannya karena AKU sungguh-sungguh peduli padamu !!
Tetap semangat ya, sayang…
Dariku,,
Ayah yang selalu mengasihimu, ,
JC
SAKIT PENYAKIT
Harapan Lady adalah ketika dia bertatap muka nanti dengan pihak itu, penyakit Lady ini dapat sembuh...
Semoga saja, ada mujijat Tuhan terjadi. Seperti katanya : TIADA YANG MUSTAHIL BAGIMU, TUHAN...
Mencoba untuk tetap beriman dan berusaha saja.
Sisanya Tuhan yang bekerja... Help me....
Op_Ch
12.00wib,280409- Tuesday,, Bdg-Indonesia
WISE WORDS
Why change your life tomorrow, when today is such a perfect time?
Live not in what has happened, or fear of what may come tomorrow. Live Well! in the here and now, and treat this as your defining moment.
Yesterday’s mistakes are not an excuse to continue damaging behavior, but rather reinforcement as to why you need to change.
Change without conviction is like a race car low on gas. Conviction is the very thing that fuels our plan of action, and makes it a lifestyle change.
Attitude fuels every step that we take, choose your’s wiseley each day.
Don’t look back on yesterday with despair. Look at tomorrow with hope.
Start each day in prayer asking God to guide your steps. That way you’ll be walking on a firm foundation.
Post your goals where you’ll see them often, along with notes of inspiration. Reminders are a good thing.
A key factor in acheiving our goals is accountability. Be accountable to God as well as each other.
With God all things are possible. Maybe it’s time to rely on His strength.
Knowledge is power, but without action it’s useless. Renew your mind daily through the truth of the Word, then use that wisdom to guide your body and soul.
The road to success is paved with motivation and determination. Don’t let the speed bumps slow you down. Instead let the overcoming of each, through faith, be your joy in the journey.
The road to success is paved with motivation and determination. Don’t let the speed bumps slow you down. Instead let the overcoming of each, through faith, be your joy in the journey.
Imagine your goal at the top of a mountain. You’ll never reach it if you don’t start climbing.
Attaining your goal is not the end...on the contrary, it’s just the beginning!
Live not in what has happened, or fear of what may come tomorrow. Live Well! in the here and now, and treat this as your defining moment.
Live not in what has happened, or fear of what may come tomorrow. Live Well! in the here and now, and treat this as your defining moment.
Change without conviction is like a race car low on gas. Conviction is the very thing that fuels our plan of action, and makes it a lifestyle change.
SUKA, SAYANG, DAN CINTA
Saat kau MENYAYANGI seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
Saat kau MENCINTAI seseorang, kau akan melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.
Saat kau MENYUKAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku menciummu?"
Saat kau MENYA YANGI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku memelukmu?"
Saat kau MENCINTAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya...
SUKA adalah saat ia menangis, kau akan berkata "Sudahlah, jangan menangis."
SAYANG adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
CINTA adalah sa at ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis di pundakmu sambil berkata, "Mari kita selesaikan masalah ini bersama-sama."
SUKA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, "Ia sangat cantik dan menawan."
SAYANG adalah saat kau melihatnya kau akan melihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
CINTA adalah s aat kau melihatnya kau akan berkata, "Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku.."
Pada saat orang yang kau SUKAi menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
Pada saat orang yang kau SAYANGi menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
Pada saat orang yang kau CINTAi menyakitimu , kau akan berkata, Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan."
Pada saat kau SUKA padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
Pada saat kau SAYANG padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
Pada saat kau CINTA padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus...
SUKA adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
CINTA adalah kau akan menemaninya di saat bagaimana keadaanmu.
SUKA adalah hal yang menuntut.
SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
CINTA adalah hal yang memberi dengan rela.
Sunday, April 26, 2009
AKU..Adalah...
About me :
Aku seperti Pil obat yang bisa membuatmu candu
Aku seperti Badut yang bisa membuatmu tertawa
Aku seperti Makanan favoritmu yang membuatmu ingin menikmatinya terus
Aku seperti Mainan yang bisa menjadi penghiburmu
Aku seperti Diarymu yang kau butuhkan tiap malam
Aku seperti Gulingmu yang selalu kau cari, lalu kau peluk tiap kali ingin tidur
Aku seperti Musik kesayanganmu yang bisa membuatmu goyang, jingkrak, ataupun teriak
Aku adalah AKU yang bisa membuatmu tersenyum, tertawa bahagia, kesal, marah, terdiam dan menangis,
Karena AKU adalah AKU, yang tercipta dan terlahir karenamu yang lebih dulu tercipta demi dan untuk aku.
Aku bisa menjadi apa saja, yang kau ingin, tapi aku tidak bisa menjadi dia.
Aku bukan seperti dia. Karena aku bukanlah dia..
It’s me.. this is my life.. Be my self!!!
Op_Ch
LADY's Hobbies
Menulis juga merupakan keseharianku. Setiap harinya aku selalu mengusahakan untuk bisa menulis, walau hanya menulis sebuah kata ‘cela’ kepada ‘ nada-nada’ cempreng tiu. Huhuhuh.. maafkan aku… baik di Blogs atau diary atau kertas yang sudah usang..
Sekarang sih sedang dalam tahap penyelesaian Novel butut ku itu. Baru kali ini aku memberanikan diri untuk menulis sebuah Novel. Karena biasanya Cuma bisa menulis cerpen atau tulisan – tulisan singkat entah itu dikatakan puisi, atau hanya sebuah coretan usang
Sekitar tahun 2008 aku memutuskan untuk menikmati membaca buku. Bukan buku pelajaran sih, tepatnya Novel. Dan itupun masih memilih. Serius,, aku bukan wanita yang menyukai buku. tapi, teman- temanku kaget kenapa aku bisa menulis dna me garang cerpen tanpa membaca buku? Bukankah membaca buku merupakan salah satu cara mendapatkan ide? Entahlah..Tapi, kini akhirnya aku memutuskan untuk menikmati membaca buku, terutama Novel. Novel yang sesuai dengan kepribadianku. Seperti Soulamte dot com karangan Jessica Huwae.. Itu salah satu Novel yang aku miliki dan mungkin sudah 5 kali aku membaca. Buku – buku keluaran Gramedia “Metro Pop” adalah merupakan salah satu pilihanku untuk membeli dan membacanya.
Mempotret juga merupakan salah satu hobiku. Walau bukan satu hal yang ingin diseriuskan. Terkadang, suka mempotret hal – hal apa saja yang terlihat, termasuk mempotret diri sendiri yang ada di depan cermin kamar yahh.. walau kadang kala kenarsisan suka muncul tiba – tiba tanpa diduga-duga waktunya, tapi acap kali ketidakpercayaan diri minus.
Kenarsisanku muncul biasanya karena efek dari lingkunganku yang cukup narsis dalam masalah foto memfoto.
Sekalipun aku sering nangkring di tempat bilyar ( seringnya sih ditraktir teman – teman ), tapi tetap saja sampai sekarang aku masih tidak bisa bermain bilyar. Teman- temanku sering mengajakku sebagai penghibur mereka ( kayak selogan itu loh : Ga ada ophie, ga rame.. ) Jadi deh, disana aku hanya menjadi cheersleader… ( Maaf belum diupload potonya. Masih di percetakan foto ).
Inilah beberapa kebiasaan seorang Ophie Chien, si pemilik Blogs ini. I’d loved them so much..
Op_Ch
CONGRATULATION FOR Lady
Akhirnya Aku bisa membuat Blogs baru lagi. Minggu lalu sempat membuat blogs dari wordpress dot com, tapi serius,, ribet. Mungkin karena aku tidak terbiasa. Akhirnya aku membuat blogs baru lagi. Sambil menghirup cairan yang masih mengalir di hidung, akhirnya aku berhasil juga membuat blogs ini. Walau hidung meler, dengan kamar yang sedikit kacak kadut, diiringi dendangan musik dangdut tetangga sebelah, dan tidak mau kalah teriakan si Mamang Sol Sepatu.. emmm. kayaknya semakin nikmat lagi jika aku tambah dengan secangkir kopi hangat dan buntelan roti tawar... :)
Blogs kali ini, akan berisikan segala yang dipikirkan si Lady, dengan segala hal yang dia rasakan, dan yang terlihat olehnya. Dan akhirnya ditulis lah oleh Sang Lady ini.
Semoga pembaca menikmati Catatang Si Lady... Ala Tora Dost Daram...
Wellcome to Lady's Home...
Op_Ch
Sunday Morn-260409-10.30am